Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Alhamdulillahi robbil ‘alamin. Segala puji bagi Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan hidayah serta pertolongan sehingga penulis mampu menyelesaikan buku berjudul 漢字FOR日本語能力試験N5. Buku ini ditulis dengan tujuan membantu pembelajar bahasa Jepang dalam menguasai huruf kanji level dasar untuk persiapan menghadapi ujian kemampuan bahasa Jepang level N5. Huruf kanji meruapakan salah satu materi yang disajikan dalam soal ujian kemampuan bahasa Jepang. Buku ini menyajikan penjelasan huruf kanji yang diklasifikasikan berdasarkan tema agar lebih mudah dipahami. Penjelsan huruf kanji meliputi bacaan onyomi, bacaan kunyomi dan gabungan huruf kanji. Selain itu, buku ini juga dilengkapi dengan soal latihan dan tes untuk menguji dan mengetahui hasil belajar huruf kanji. Tes yang disajikan telah disesuaikan dengan model soal ujian kemampuan bahasa Jepang yang sesungguhnya.
Besar harapan penulis agar buku ini bermanfaat bagi pembelajar Bahasa Jepang dalam menguasai huruf kanji terutama mampu lulus dalam ujian kemampuan bahasa Jepang level N5.
Ucapan terima kasih yang teramat sangat saya tujukan kepada Bapak, Ibu dan Adik, mereka yang senantiasa mengasihi dan menyayangiku. Kasih sayang Ibu yang jiwanya lemah lembut dan penuh keikhlasan merupakan mentari penyejuk sanubariku.
Penulis menyadari bahwa buku ini jauh dari sempurna, maka untuk itu saran dan kritik yang bersifat membangun sangat penulis harapkan.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Purwokerto, 22 Mei 2022
Penulis
Eko Kurniawan
Dapatkan bukunya di: +62 856-0444-3729
Link Pilihan:








